Raih Successful Woman 2024, Valeriana Rosmaya Ingin Wanita Indonesia Mampu Berdaya Saing

Ismail
Raih Successful Woman 2024, Valeriana Rosmaya Ingin Wanita Indonesia Mampu Berdaya Saing (ist)

Dianugerahi penghargaan sebagai Successful Women Award 2024 membuat Valeriana semakin optimistis untuk membuka lapangan pekerjaan baru ke depannya guna berkontribusi langsung pada negara dalam mengentaskan pengangguran. 

"Bagi saya, hidup ini harus bisa berguna untuk orang lain. Selalu ada cara untuk membantu banyak orang," bebernya. 

Valeriana mulai membangun bisnisnya sejak usia 18 tahun, dengan berjualan selimut dari rumah ke rumah, Tidak hanya itu saja, Valeriana juga membangun usaha lain di bidang F&B (restoran). Kemudian, pada 2012 dirinya bersama sang kakak turut membangun dan membesarkan Val The Consultant. 

Saat itu, Valeriana merasa prihatin dengan kondisi sang kakak ketika harus bergonta ganti pengasuh. Untuk itulah, Val The Consultant didirikan untuk membantu memberikan solusi bagi masyarakat yang merasa kesulitan mempekerjakan pekerja rumah tangga profesional. 

"Kami berdua tidak ingin kejadian serupa terjadi pada keluarga lainnya. Betapa sulitnya mempekerjakan pengasuh maupun pekerja rumah tangga yang profesional saat itu," ungkapnya yang telah menyalurkan lebih dari 25 ribu pekerja ke seluruh Indonesia ini. 

Editor : Ismail

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network