MEDAN, iNewsMedan.id - Warga yang berada di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Kota mendadak heboh mendengar suara ledakan yang berasal dari salah satu bekas hotel dan rumah makan di kawasan tersebut. Akibat ledakan tersebut tiga bangunan hancur dan satu orang luka-luka. Senin (15/1/2024).
Dari informasi yang diperoleh bahwa ledakan tersebut terjadi sekitar pukul 02.15 WIB. Saat itu warga sedang beristirahat. Namun, secara tiba-tiba suara ledakan terdengar dengan kuat. Warga yang mendengar langsung berhamburan keluar rumah.
Salah saru saksi, Joko mengatakan bahwa pasca kejadian itu, beberapa bangunan terlihat hancur. Bahkan kaca-kaca yang berada di sekitaran lokasi ledakan pecah.
"Kejadiannya tengah malam, saya dengar ledakan karena rumah saya tidak jauh dari lokasi sekitar jam 02.15 WIB. Saya keluar dan melihat ternyata sudah banyak bangunan yang kacanya pecah-pecah," katanya.
Joko menuturkan bahwa usai ledakan tersebut, warga mencium adanya aroma gas dari bangunan bekas hotel dan rumah makan tersebut.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait