MEDAN, iNewsMedan.id - Pihak kepolisian membentuk tim untuk melakukan trauma healing terhadap mahasiwi yang menjadi korban pemerkosaan yang dilakukan oleh pemilik kos di Deliserdang.
PS Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa mengatakan bahwa saat ini korban R (18) masih dalam perawatan dan masih trauma atas kejadian yang menimpa dirinya itu.
"Korban saat ini dalam perawatan, tim juga sudah dibentuk untuk melaksanakan trauma healing terhadap korban. Tim ini di antaranya dari unit PPA Polrestabes Medan bersama dengan dinas UPT Provinsi Sumatera Utara dan bersama dengan tim Psikolog dari Polda Sumut. Tim ini sedang bekerja untuk melaksanakan trauma healing terhadap korban," katanya, Jumat (20/10/2023).
Kejadian yang dialami oleh korban berinisal N tersebut terjadi pada Selasa (17/10/2023) siang. Saat itu korban hendak pulang ke kosnya untuk beristirahat. Namun saat di kos, korban terkejut melihat pelaku sudah berada di dalam kamar mandi.
Pelaku kemudian mendekati korban sambil mengancamnya dengan pisau, saat itulah pelaku melakukan aksi bejatnya itu. Usai melakukan aksinya itu, pelaku kabur meninggalkan korban.
Tidak lama kemudian, korban keluar kos dan menceritakan kejadian yang dialaminya kepada ibu pemilik warung makanan yang tidak jauh dari kosnya itu. Kemudian kejadian itu dilaporkan ke polisi.
"Tim yang menerima informasi itu langsung ke lokasi dan menangkap tersangka," terang Fathir.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait