Bobby Nasution Lantik 111 Pejabat Administrasi, Termasuk 6 Camat dan 3 Kabag Setdako Medan

Jafar
Bobby Nasution Lantik 111 Pejabat Administrasi, Termasuk 6 Camat dan 3 Kabag Setdako Medan. (Foto: Dok Pemko Medan)

Dia mengimbau camat dan lurah setiap hari memeriksa pekerjaan penanganan kebersihan. Hal  ini, lanjutnya, untuk memastikan penanganan kebersihan di wilayah sudah berjalan dengan baik. 

Beberapa hal lain yang diingatkan Bobby Nasution, selain kejelian camat dan lurah dalam melihat peluang di wilayah, juga proaktif untuk mencegah dan menangani stunting. Dia menegaskan, setiap camat dan lurah harus berupaya menurunkan angka prevalensi stunting di wilayahnya. 

Sedangkan kepada pejabat yang ditempatkan di dinas-dinas, Wali Kota mengingatkan, agar bekerja sesuai dan program dan target yang telah ditetapkan di dinas yang bersangkutan.

Kepada seluruh pejabat yang dilantik, Bobby Nasution kembali mengingatkan agar tidak melakukan pungli dan korupsi. Wali Kota mengatakan, bukan hanya penegak hukum saja yang memantau, masyarakat juga mempunyai berbagai cara dalam mengawasi pekerjaan pejabat.

Pelantikan hari itu berlangsung dalam suasana tenang dan sakral. Mereka yang dilantik, kecuali menjadi camat, mengenakan pakaian adat tradisional.

Para pejabat yang dilantik antara lain Irfan Asardi Siregar menjadi Camat Medan Polonia, Muhammad Ilfan Camat Medan Area, T. Robi Chairi Camat Medan Barat, Yoga Budi Pratama Irawan Medan Belawan, Muhammad Pandapotan Ritonga Medan Perjuangan, Sutan Fauzi Arif Lubis Medan Tembung, Lilik Kabag Kerja Sama Setdako Medan, A Muhzi Kabag Organisasi, dan Subhan Fajri Harahap Kabag Tata Pemerintahan.

Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network