Lantik 7 Pejabat Tinggi Pratama, Bobby Nasution: Jaga Lingkungan Pemko Medan dari Korupsi dan Pungli

Jafar
Wali Kota Medan, Bobby Nasution, melantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemko Medan. (Foto: Dok Pemko Medan)

“Saya berpesan kepada bapak dan ibu yang bersentuhan langsung dengan masyarakat untuk senantiasa memberikan pelayanan terbaik dan terus melakukan inovasi sehingga masyarakat benar-benar terlayani dengan baik,” pesannya.

Ada pun ketujuh pejabat pratama yang dilantik tersebut yakni Gelora Kurnia Putra Ginting menjadi Kadis Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Medan dimana sebelumnya menjabat sebagai Kabag Organisasi Setda Kota Medan, Yuda Pratiwi Setiawan dilantik menjadi Kadis Pariwisata yang sebelumnya Plh Kadis Pariwisata.

Kemudian, Kabag Tata Pemerintahan Andi Mario Siregar dilantik menjadi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Muhammad Yunus yang sebelumnya Plt Kadis Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) dilantik menjadi Kadis Damkarmat, Kabag Kerjasama Nurbaiti Harahap dilantik menjadi Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Selanjutnya, Suhartono dilantik menjadi  Direktur RSUD Dr Pirngadi Medan dan Adlan yang sebelumnya Kadis Perpustakaan dan Kearsipan dilantik menjadi Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia.

Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network