Liga 1 Bakal Gunakan Teknologi VAR Mulai Musim Depan

Muhammad Gazza
Ilustrasi. (Foto: Sergio Perez/Reuters)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Liga 1 bakal menggunakan teknologi Video Assistant Referee (VAR) di musim 2023/2024. Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Liga 1 musim depan rencananya bergulir pada 1 Juli. Kompetisi tertinggi di Tanah Air itu berakhir Mei 2024.

Untuk membantu tugas wasit, teknologi VAR akhirnya digunakan. Dengan demikian kekeliruan sang pengadil saat pertandingan diharapkan bisa berkurang.

"Mudah-mudahan (di Liga 1) juga sistem VAR akan diberlakukan, tetapi di pertengahan musim karena itu perlu ada pelatihan," kata Erick, Jumat (5/5/2023).

"Itu yang saya sepakati dengan (operator) liga, saya mau sistem VAR dilakukan, tetapi, kan, harus ada pelatihannya, tidak mungkin awal musim langsung (pakai) VAR," lanjutnya.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu menjelaskan musim depan bisa dibilang akan menjadi masa percobaan untuk penggunaan VAR di Liga 1.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network