Salah satu informasi yang sering keliru di masyarakat adalah terkait diabetes yang hanya merupakan penyakit orang tua. Nyatanya, kini semakin banyak kasus diabetes tipe 2 yang terdiagnosis pada usia muda, terutama mereka yang mengalami kelebihan berat badan. Pola hidup sehat menjadi kunci utama dalam mencegah dan menurunkan risiko diabetes. Penelitian pada The American Journal of Clinical Nutrition (2020) menemukan bahwa menjalankan pola hidup sehat dapat berkaitan dengan penurunan tingkat kejadian diabetes hingga 60% .
"Adapun yang termasuk ciri pola hidup sehat dalam penelitian ini adalah memiliki berat badan dan lingkar pinggang normal, tidak merokok, memiliki tingkat aktivitas fisik yang tinggi, menjalankan pola makan sehat (tinggi konsumsi sayur, buah dan bijian utuh namun rendah konsumsi dagingnya)," ujar dr. Mardianto.
Daniel Minardi, Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia menambahkan, “Shopee sangat senang sekali dapat ikut berpartisipasi dalam kampanye #BeatDiabetes2023 bersama dengan Tropicana Slim. Sebagai platform e-commerce kesayangan masyarakat Indonesia, kami ingin menjadi bagian dari perjalanan masyarakat dalam mengadopsi gaya hidup yang lebih sehat, dengan menyediakan makanan dan minuman sehat secara praktis.
"Kami harap kedepannya, Shopee dapat senantiasa memberikan akses yang lebih mudah untuk semua lapisan masyarakat Indonesia dalam menjangkau berbagai kebutuhan hidup sehat," tambahnya.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait