MEDAN, iNewsMedan.id - Pemko Medan bersama dengan unsur Forkopimda melakukan penertiban asmara subuh yang kerap dilakukan masyarakat, khususnya remaja di bulan suci Ramadhan. Penertiban di hari pertama puasa ini dipimpin langsung oleh Walikota Medan, Bobby Nasution di Jalan Ringroad, Kamis (23/3/2023).
Bobby mengungkapkan bahwa penertiban asmara subuh yang dilakukan Pemko Medan agar masyarakat yang menjalankan ibadah puasa tidak terganggu oleh aktifitas yang kerap dilakukan para remaja tersebut.
"Hari ini kita sudah mulai berpuasa, saya ucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankan. penertiban asmara subuh yang dilakukan ini sebagai upaya untuk mencegah aktifitas remaja yang kerap dilakukan usai sahur sehingga dapat menganggu kekhusyukan masyarakat yang tengah menjalankan ibadah di bulan Ramadhan," jelasnya.
Bobby menegaskan penertiban asmara subuh ini merupakan tugas dan tanggung jawab Pemko Medan bersama Forkopimda. Tak lupa, ia juga meminta para personel penertiban asmara subuh untuk mengedapankan tindakan persuasif dan humanis.
"Saya menitipkan pesan kepada Tim gabungan Pemko Medan dan Forkopimda yang terlibat dalam penertiban asmara subuh agar dapat memantau dan mencegah aktifitas asmara subuh dengan mengedepankan tindakan persuasif dan humanis," ujar Bobby Nasution.
Kabag Tapem, Andy Mario Siregar mengatakan, mulai hari ini Tim gabungan Pemko Medan yang terdiri dari Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kominfo, Dinas Kesehatan, jajaran Kecamatan bersama Unsur Forkopimda TNI dan Polri melaksanakan giat Penertiban Asmara subuh.
"Penertiban asmara subuh ini akan dilakukan selama bulan suci Ramadhan. Selain di pusatkan di Ringroad, penertiban ini juga dilakukan di Medan Utara tepatnya di Marelan. Ada beberapa titik yang kita fokuskan untuk penertiban asmara subuh ini di masing-masing Kecamatan," terangnya.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait