Namun, Suarez kini semakin dekat untuk bergabung dengan klub baru pada tahun 2023. Menurut laporan dari Mundo Deportivo yang dikutip dari Football Espana, Minggu (25/12/2022), klub Arab Saudi, Al-Khaleej.
Di mana, Al-Khaleej telah menghubungi perwakilan Suarez atas tawaran kontrak 18 bulan senilai total sekitar 6 juta dolar (sekira Rp93 miliar). Kabarnya, Suarez pun telah menerima tawaran tersebut.
Kendati demikian, Gremio tetap menjadi yang terdepan untuk merekrut pemain berusia 35 tahun itu. Terlepas dari gosip tersebut, Suarez akan mempertimbangkan semua opsi yang tersedia sebelum membuat keputusan untuk langkah selanjutnya.
Sebatas informasi, Suarez merupakan sosok bomber yang disegani saat membela Barcelona. Suarez sudah bermain sebanyak 283 kali untuk Blaugrana di seluruh kompetisi selama sekitar enam tahun dengan 198 gol dan 109 assist.
Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Luis Suarez Dikabarkan Terima Tawaran Klub Arab Saudi, Bakal Digaji Rp93 Miliar
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait