Tak Mau Berpisah, Istri Simpan Mayat Suami Selama 18 Bulan di Rumah

.
Perempuan di India simpan mayat suami di rumah selama 18 bulan karena yakin belum meninggal (Foto: Jam Press)

NEW DELHI, iNewsMedan.id - Perempuan di Uttar Pradesh, India, membuat kehebohan dengan menyimpan jenazah sang suami selama 18 bulan di rumahnya. Ia meyakini bahwa suaminya, Vimlesh Kumar, hanya koma dan belum meninggal. 

Vimlesh sebenarnya sudah meninggal pada 22 April 2022 akibat Covid-19, namun sang istri tak mau berpisah dengannya. Dia mengira suaminya yang berusia 35 tahun hanya sakit.

Meski demikian perempuan yang tak disebutkan identitasnya itu mengawetkan jasad sang suami yang dibaringkan di atas tempat tidur kamar. Dia juga menggunakan desinfektan agar jasad sang suami tak membusuk. 

Dilaporkan Indian Express, perempuan itu menggunakan Dettol, desinfektan dan antiseptik, dengan membasuh tubuh Vimlesh untuk menghentikan pertumbuhan bakteri di kulit.

Selain itu dia mengoles minyak pijat secara rutin ke mayat serta memercikkan air suci bernama gangaja ke seluruh tubuh disertai keyakinan bisa membangunkannya dari "koma".

Untuk membuat jasad awet, AC di kamar dinyalakan 24 jam. Karena perlakuan itulah para tetangga tidak mencium bau busuk dari rumah tersebut.

Kasus ini tak hanya melibatkan sang istri, anggota keluarga mendiang, yakni orangtua dan adik, juga mengetahui. Bahkan mereka ikut mengawetkan jasad Vimlesh. Kulit Vimlesh menjadi hitam karena perlakuan tidak biasa, prosesnya seperti dilakukan terhadap mumi di Mesir. 

Kasus penyembunyian mayat ini terungkap pekan lalu setelah tempat kerja mendiang, kantor pajak, melapor ke polisi bahwa Vimlesh tak masuk sejak April 2021. Jenazahnya lalu dibawa petugas sebelum dikremasi pada Jumat. 

Meski demikian petugas tak memproses kasus ini terhadap istri maupun anggota keluarga yang terlibat.

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Istri Simpan Mayat Suami di Rumah 18 Bulan, Dikira Masih Koma

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network