Beri Kabar Baik untuk Timnas U-16, Jokowi Akan Bangun Tempat Pemusatan Latihan

Quadiliba Al-Farabi
Jokowi Sempatkan Bertemu Timnas U-16 Sebelum Upacara di Istana Merdeka

JAKARTA, iNewsMedan.id - Presiden Joko Widodo menyambut para penggawa Timnas Indonesia U-16 di Istana Merdeka pada Hari Kemerdekaan ke-77 RI, Rabu (17/8/2022). Dalam penyambutannya, Dia memberikan kabar baik untuk Garuda Asia

Timnas Indonesia U-16 mendapatkan undangan langsung dari Presiden Joko Widodo untuk datang ke Upacara Kemerdekaan RI tersebut. Ini merupakan kado spesial setelah mereka menjuarai Piala AFF U-16 2022. 

Sebanyak 28 pemain dan 5 pelatih menghadiri acara tersebut. Sebelum mulai acara, mereka lebih dulu berbincang, serta berfoto bersama Jokowi di pelataran Istana Merdeka. 

Selepas acara, Bima Sakti menyampaikan beberapa pesan dari sang presiden yang di antaranya meminta para pemain untuk tetap rendah hati. Selain itu, Jokowi berpesan agar mereka tetap giat berlatih untuk ke jenjang berikutnya. 

“Alhamdulillah ini rezeki dari Allah kita bisa bertemu pak presiden, kami bisa diundang pada acara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia. Tadi kami sudah ketemu beliau memberi nasihat kepada kami agar tetap rendah hati, kita bersyukur bisa juara, tetap ke jenjang berikutnya, ke level u-19, u-23, lalu jaga performa mereka,” ucap Bima Sakti dalam channel Youtube resmi PSSI.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network