Tidak Berbayar, Ini 6 Cara Tambah Followers di Instagram yang Patut Dicoba

Inas Rifqia Lainufar
Cara menambah followers IG gratis (Foto: Freepik)

4.Membuka kunci akun Instagram 

Mengunci akun Instagram merupakan hal yang tidak dianjurkan jika kamu ingin mendapatkan banyak followers. Pasalnya, calon followers tidak bisa leluasa melihat feed Instagram milikmu, sehingga peluang orang baru yang mem-follow akunmu akan semakin sedikit. 

Sebaliknya, pengguna lain akan langsung mem-follow akunmu jika merasa tertarik setelah melihat-lihat unggahan di dalamnya. Tak hanya itu, followers-mu bisa membagikan unggahanmu dan menjangkau lebih banyak orang jika kamu tak mengunci akun Instagram milikmu. 

5.Konsisten mengunggah konten di jam-jam terbaik 

Selain konsep yang kreatif, konsistensi dan kedisiplinan begitu dibutuhkan dalam bekerja di media sosial. Dengan konsistensi, engagement yang didapatkan akan menjadi lebih tinggi dan mendatangkan lebih banyak pengikut baru. 

Meskipun demikian, waktu terbaik untuk mengunggah konten juga harus diperhatikan. Jam terbaik mengunggah konten di hari Senin, Selasa, dan Jumat adalah saat pukul 10 hingga 11 siang. Sedangkan di hari Selasa, waktu terbaik dalam mengunggah adalah pukul 2 siang. 

Sementara itu, waktu terbaik untuk mengunggah konten di akhir pekan adalah pada pukul 9 pagi hingga 5 sore. 

6.Menggunakan ads Instagram 

Perlu diketahui bahwa Instagram memiliki layanan, yang mana pengguna bisa mengiklankan apapun secara berbayar. Jika akun Instagram milikmu merupakan akun bisnis online atau organisasi, maka kamu bisa menggunakan layanan tersebut untuk menyebarluaskan produk atau event tertentu. 

Dengan demikian, pengguna Instagram lain yang belum menjadi pengikutmu bisa segera mem-follow akunmu. Mempromosikan akun IG melalui media sosial lainnya Kamu bisa menggunakan media sosial lain, seperti Twitter, TikTok, Facebook, dan lain sebagainya untuk mempromosikan akun IG milikmu. 

Kamu bisa menambahkan username Instagram milikmu di bio Twitter, TikTok, atau media sosial lain. Dengan begitu, teman atau pengikutmu di media sosial lain dapat mengikutimu di Instagram. 

Nah, itulah cara menambah followers IG gratis. Selamat mencoba!

Editor : Ismail

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network