Guccio Gucci lalu memutuskan kembali ke Florence, dan merintis pembuatan jenis tas bepergian hingga pernak-pernik aksesoris. Di tempat kelahirannya itu, Guccio Gucci menikahi seorang penjahit yang berusia 24 tahun, Aida Calvelli pada tahun 1901.
Pada tahun 1921, dari tabungan yang ia sisihkan, Guccio Gucci mendirikan House of Gucci di Florence, Italia, sebagai sebuah toko kulit milik keluarga kecilnya.
Di tokonya itu, ia menjual berbagai barang fesyen mulai dari pelana, tas kulit, hingga sejumlah aksesoris bagi para penunggang kuda pada tahun 1920-an.
Karena laris, ia menambah produksi di belakang gerainya, dan mempekerjakan beberapa pengrajin terbaik di daerah sekitar untuk membuat tas kulit khusus.
Tekad mempertahankan bisnis, membuat Gucci memperlebar sayap perusahaan dengan memasukkan empat putranya, yakni Aldo, Rodolfo, Ugo, dan Vasco bergabung dalam bisnis ayahnya.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait