Dalam aktifitas fisik yang berlebihan dan kelelahan bisa sebabkan dehidrasi, yang disinyalir menjadi penyebab terjadinya peningkatan tekanan darah bagi jemaah haji. Menurutnya asupan cairan cukup saat beraktivitas menjadi hal yang harus diperhatikan baik bagi Jemaah maupun para Tenaga Kesehatan Haji (TKH) di Arab Saudi.
Sebelumnya tim Koordinator promosi kesehatan (Promkes) PPIH Arab Saudi bidang kesehatan, dr Edi Supriyatna menyampaikan kampanye gerakan pengendalian hipertensi sudah dilaksakan sejak akhir pekan kemarin di sektor sektor dan seputaran mesjid Nabawi, Madinah.
Dengan begitu, dia bersama tim terus bergerak ke maktab maktab, tempat pemondokan jemaah sampai di Makkah. “Sosialisasi sudah kami lakukan kemarin di sektor satu,” katanya.
Sekadar informasi, Kepala Tim KKHI Madinah Enny Nuryanti mengungkapkan 5 penyakit yang paling sering diderita jamaah haji Indonesia. Penyakit tersebut adalah cellulitis, dehidrasi, diabetes mellitus, hipertensi dan luka bakar atau kaki melepuh.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait