Emosi Kas Hartadi di Jakabaring, Siap Bawa PSMS Kalahkan Sumsel United
PALEMBANG, iNewsMedan.id - PSMS Medan datang dengan tekad penuh untuk meraih poin saat menghadapi tuan rumah Sumsel United dalam lanjutan kompetisi Pegadaian Championship 2025/2026. Pertandingan pekan kesepuluh ini akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, pada Senin (24/11/2025) pukul 15.30 WIB.
Pelatih PSMS, Kas Hartadi, memastikan timnya telah mempersiapkan diri secara matang dan membawa 20 pemain terbaik dalam lawatan kali ini. Ia menegaskan bahwa seluruh persiapan berjalan lancar dan skuadnya datang dengan fokus serta target yang jelas.
"Untuk persiapan, kami sudah siap untuk pertandingan besok sore menghadapi Sumsel United," ujar Kas Hartadi pada sesi temu pers menjelang pertandingan, Minggu (23/11/2025).
Laga ini memiliki nuansa emosional tersendiri bagi Kas Hartadi. Palembang adalah kota yang telah membesarkan kariernya, baik sebagai pemain maupun pelatih, khususnya bersama Sriwijaya FC.
"Yang pasti kenangan itu tidak mungkin terlupakan. Dari mulai saya jadi pemain, dari 1987–1991 saya di Palembang, dan saya merintis karier mulai dari Palembang juga. Dari 2006 sampai 2014, saya dibesarkan oleh Sriwijaya FC di kepelatihan," tuturnya.
Meskipun demikian, pelatih asal Solo itu menegaskan bahwa sentimen tersebut tidak akan memengaruhi profesionalismenya.
"Untuk pertandingan besok, saya profesional. Meskipun saya dibesarkan di Palembang dan saya sekarang ada di PSMS, saya tetap bermain semaksimal mungkin memberikan hasil terbaik untuk PSMS besok sore," tegasnya.
Kas Hartadi memberikan penilaian tinggi kepada calon lawan mereka. "Sumsel United adalah tim yang sangat luar biasa, cukup bagus. Makanya kami berusaha semaksimal mungkin untuk pertandingan besok supaya bisa meraih hasil terbaik," katanya.
PSMS memang sempat menang 2-0 atas Sumsel United di putaran pertama yang digelar di Stadion Utama Sumatera Utara. Namun, Kas mengingatkan bahwa pertandingan di kandang lawan akan berbeda.
"Saya pikir di Medan Sumsel kalah 2-0. Besok meskipun main di home, Sumsel pasti bermain yang terbaik. Strategi, taktik, mental sudah kita siapkan," jelasnya.
Mengenai kondisi skuad lawan, Sumsel United dipastikan tampil tanpa gelandang terbaik mereka, Diego Pires Dall'Oca, yang harus absen. Namun, Kas menegaskan bahwa kewaspadaan terhadap seluruh pemain lawan tetap diperlukan. "Dall'Oca meskipun tak main, kami tetap waspadai semua pemain Sumsel United," imbuhnya.
Sementara itu, perwakilan pemain PSMS, Budhiar, memastikan bahwa seluruh pemain datang dengan motivasi besar untuk bangkit. Hal ini menyusul hasil yang kurang memuaskan dalam tiga laga terakhir yang telah mereka jalani.
"Kami para pemain sangat siap, apalagi di tiga pertandingan terakhir hasil kami kurang bagus. Kami bertekad untuk bisa memperbaiki posisi kami di klasemen," ujar Budhiar.
Editor : Jafar Sembiring