get app
inews
Aa Text
Read Next : Irigasi Zonk! Saluran Pemerintah Gak Fungsi, Petani Langkat Nombok Bayar Pompa

Truk BL Asal Aceh Dirazia di Sumut, Muzakir Manaf Respons Menohok: Kalau Sudah Dijual, Kita Beli!

Selasa, 30 September 2025 | 16:00 WIB
header img
Gubernur Aceh, Muzakir Manaf, yang dikenal akrab sebagai Mualem, akhirnya buka suara menyikapi kegaduhan yang beredar luas di media sosial. Foto: Dok

Meskipun menyarankan ketenangan, Mualem menegaskan bahwa pihaknya tidak akan tinggal diam dan tetap memberikan perhatian khusus pada kebijakan plat kendaraan tersebut. Ia melontarkan perumpamaan khas Aceh yang syarat makna sebagai isyarat kesiapan bertindak.

“Kita wanti-wanti juga, meunyo ka dipublo, tablo (kalau sudah dijual, kita beli). Nyo ka gatai, tagaro (kalau sudah gatal, kita garuk),” tegasnya, menunjukkan bahwa ia siap merespons jika situasinya memang membutuhkan tindakan.

Mualem menilai polemik seputar plat kendaraan ini tidak perlu dibesar-besarkan. Ia menekankan pentingnya bagi masyarakat Aceh untuk tetap fokus pada hal-hal yang lebih produktif dan bermanfaat.

“Kita tenang saja. Itu kita anggap angin lalu, kicauan burung yang justru merugikan dirinya sendiri,” pungkasnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut