Kepala Sekolah Tewas Diracun Dukun dalam Ritual Pesugihan, Awalnya Diduga Tersambar Petir
Sabtu, 24 Mei 2025 | 07:00 WIB

Pada awalnya, jenazah korban dimakamkan oleh pihak keluarga karena tidak ditemukan indikasi kekerasan. Namun, penyelidikan lanjutan oleh aparat kepolisian mendorong pembongkaran makam untuk dilakukan autopsi ulang. Hasil autopsi menunjukkan adanya dugaan kuat bahwa korban meninggal karena keracunan zat kimia.
Polisi kemudian bergerak cepat dan berhasil menangkap Wahid kurang dari 24 jam setelah hasil autopsi keluar. “Sampel racun kini sedang diperiksa di laboratorium untuk memastikan jenis pastinya,” tambah Kapolres.
Atas perbuatannya, Wahid kini ditahan dan dijerat pasal pembunuhan berencana. Proses hukum terhadap tersangka masih terus berjalan.
Editor : Jafar Sembiring