Rico Waas Pastikan Perbaikan Jalan Pasar Lau Cih Dimulai Minggu Depan

Dari meninjau jalan rusak, Rico Waas didampingi Plt Kadis SDABMBK dan Plt Dirut PUD Pasar Imam Abdul Hadi berjalan kaki menuju ke dalam pasar Induk Lau Cih guna melihat sisi belakang lapak pedagang yang tanahnya amblas, sehingga membuat tiang pondasi kanopi lapak pedagang juga ikut amblas.
Sambil berjalan kaki, Rico Waas menyapa para pedagang yang ada di pasar Induk Lau Cih. Diantara mereka juga ada yang langsung mengadu kondisi lapak pedagang yang tanah dibawahnya amblas.
Kondisi yang sudah berjalan satu tahun ini membuat pedagang khawatir lapak mereka nantinya akan ambruk. Oleh karenanya setelah melihat tanah diatas lapak pedagang amblas, Rico Waas meminta PUD Pasar untuk dapat memindahkan sementara pedagang yang berada di lapak tersebut guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
"Saya sudah melihat kondisi tanah yang diatasnya ada lapak pedagang di pasar Induk Lau Cih. Kita akan mempelajari dulu strategi apa yang dilakukan karena itu kontur tanah yang hancur. Artinya Solusi awal untuk tanah amblas ini kita buat, sehingga tidak dua kali kerja," ujar Rico Waas.
Sementara itu Dirut PUD Pasar, Imam Abdul Hadi mengungkapkan terjadinya tanah amblas di salah satu lapak pedagang di pasar Induk Lau Cih sudah satu tahun lebih dari tahun 2024. Secara administratif pihaknya telah menyurati Perangkat Daerah di lingkungan Pemko Medan terkait dan juga telah dikunjungi Badan Pengawas.
"Kami bersyukur hari ini, bapak Wali Kota Medan Rico Waas melakukan peninjauan ke pasar Induk Lau Cih melihat tanah amblas di atas lapak pedagang. Semoga hadirnya Pak Wali Kota permasalahan ini dapat segera diatasi," ujarnya
Editor : Jafar Sembiring