Ini 10 Usulan Proyek Prioritas Sumut Disampaikan Gubsu Edy ke Menteri PPN, Salah Satunya Soal Banjir

Keempat, Edy mengusulkan pembangunan waduk untuk Kepulanuan Nias, tepatnya di Kabupaten Nias (Sungai Idano Mola, di Kecamatan Bawolato). Menurutnya Kepualauan Nias memiliki potensi agraris yang besar, namun punya keterbatasan air.
“Nias ini seharusnya bisa mandiri dengan potensi agrarisnya, tapi begitu sulitnya mendapat air, sehingga Kepulauan ini memerlukan waduk,” kata Edy.
Kelima, pelebaran jalan menuju Merek - BTS Kabanjahe (Tiga Panah) sepanjang 3 km untuk mendukung destinasi pariwisata Danau Toba. Keenam, pembangunan Jalan Lahewa - Afulu - BTS Nias Barat. Ketujuh, penataan kawasan permukiman kumuh Sei Bilah Langkat.
Kedelapan, pelatihan kapasitas kopetensi guru SMK assesor teknis dan Lembaga Sertifikasi Profesi Pendidikan. Kesembilan, revitalisasi SMK serta peningkatan sarana dan prasarana SMK. Kesepuluh, peningkatan kapasitas surveilans gizi dan petugas kesehatan Puskesmas dalam rangka percepatan penurunan kematian ibu dan stunting.
Asisten Administrasi Umum yang juga Plt Kepala Bappeda Sumut Hasmirizal Lubis mengharapkan, usulan tersebut seluruhnya dapat ditampung oleh Bappenas, untuk dilakukan pada tahun 2023. “Ya kita harapannya semuanya ditampung, dan dapat dikerjakan pada tahun selanjutnya,” kata Hasmirizal.
Editor : Ismail