Rico Waas Dorong Puskesmas Medan Siaga Serangan Jantung, Usul Dokter Spesialis

MEDAN, iNewsMedan.id - Wali Kota Medan, Rico Waas, menyampaikan keinginannya agar fasilitas kesehatan (faskes) tingkat pertama seperti puskesmas di Kota Medan memiliki kemampuan untuk memberikan pertolongan awal yang efektif bagi masyarakat yang mengalami serangan jantung. Hal ini mengemuka dalam pertemuan antara Wali Kota dengan Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI) di Balai Kota Medan, Senin (14/4/2025).
Pertemuan tersebut diisi dengan berbagai ide dan masukan terkait kondisi serta layanan kesehatan di Kota Medan. Rico Waas menekankan perlunya pembenahan layanan di puskesmas dan rumah sakit milik pemerintah.
"Layanan di puskesmas dan rumah sakit milik pemerintah, ini perlu sama-sama kita benahi. Kami butuh saran, masukan, dan dukungan dari pihak-pihak yang terjun langsung di dunia kesehatan untuk memikirkan masa depan sektor kesehatan di Kota Medan," ujar Rico Waas.
Secara khusus, Wali Kota Rico Waas menyoroti pentingnya kesiapan faskes dalam menangani kasus penyakit jantung. Beliau bahkan mengusulkan kemungkinan adanya dokter spesialis jantung di faskes-faskes Kota Medan.
"Mungkin tidak ada spesialis jantung yang berada di puskesmas, bahkan tidak ada sama sekali. Namun, kami ingin, bagaimana puskesmas bisa siap memberikan pertolongan awal jika ada masyarakat yang terkena serangan jantung. Kami harap, teman-teman bisa memberi masukan dan edukasi," harapnya kepada para anggota PERKI.
Sebelumnya, Ketua PERKI, Dr. Faisal Habib SpJP, menyampaikan bahwa kedatangannya bersama jajaran pengurus selain untuk bersilaturahmi juga bertujuan untuk mengundang Wali Kota Rico Waas hadir dalam Kongres Nasional Dokter Jantung se-Indonesia yang akan diselenggarakan di Kota Medan.
"Rencananya, kongres akan kita laksanakan pada 1-2 Mei mendatang. Semoga Pak Wali Kota bisa hadir," ungkap Dr. Faisal.
Pertemuan ini menjadi langkah awal dalam upaya meningkatkan kualitas layanan kesehatan jantung di Kota Medan, terutama dalam memberikan respons cepat dan pertolongan awal yang krusial bagi pasien serangan jantung di tingkat puskesmas.
Editor : Jafar Sembiring