Polres Pematangsiantar Bersihkan Gorong-gorong Jalan Medan, Antisipasi Banjir Saat Musim Hujan

PEMATANGSIANTAR, iNewsMedan.id - Polres Pematangsiantar melalui personel Pos Pengamanan (Pam) 1 Operasi Ketupat Toba 2025 Jalan Medan bersama Dinas Kebersihan dan Damkar Kota Pematangsiantar melakukan pembersihan gorong-gorong di Jalan Medan Km 8.8, Kelurahan Tambun Nabolon, Kecamatan Siantar Martoba, Jumat (4/4/2025) pagi.
Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya banjir di Jalan Medan, terutama saat musim hujan. Petugas gabungan berhasil mengangkat 9 buah ban bekas dari dalam gorong-gorong, yang terdiri dari 7 ban mobil dan 2 ban sepeda motor. Keberadaan ban-ban bekas tersebut diduga menjadi penyebab tersumbatnya aliran air di gorong-gorong.
"Dengan dilakukannya pembersihan ini, diharapkan pengguna jalan yang melintasi Jalan Medan dapat merasa aman dan nyaman," ujar Kanit Provos Ipda Sunandar, yang memimpin kegiatan tersebut.
Selain melakukan pembersihan, Ipda Sunandar juga memberikan imbauan kepada pemilik usaha tambal ban yang berada di pinggir jalan untuk memindahkan ban-ban bekas mereka ke tempat yang lebih aman.
"Kami mengimbau agar ban-ban bekas tidak diletakkan di pinggir parit, karena dapat menyumbat aliran air dan menyebabkan banjir," tegasnya.
Kegiatan pembersihan gorong-gorong ini merupakan bagian dari upaya Polres Pematangsiantar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama selama periode Operasi Ketupat Toba 2025. Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini, potensi terjadinya banjir di Jalan Medan dapat diminimalisir.
Editor : Chris