get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapolrestabes Medan Ungkap Kronologi Tahanan yang Tewas Diduga Dianiaya

All England 2022: Bagas/Fikri Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi Usai Raih Gelar Juara

Senin, 21 Maret 2022 | 08:34 WIB
header img
Bagas/Fikri menangis usai juara All England 2022. (AP/Rui Vieira)

iNews.id - Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, mendapat ucapan selamat dari Presiden Indonesia, Joko Widodo setelah raih gelar juara All England 2022. Sanjungan kepada ganda putra muda Indonesia itu, disampaikan Jokowi melalui unggahan Instagram pribadinya, @jokowi.

Dalam postingannya, memberi sanjungan kepada Bagas/Fikri. Beliau mengakui bahwa prestasi yang diraih pasangan peringkat 28 dunia itu sangat luar biasa.

“Kabar baik datang dari arena kejuaraan bulutangkis All England 2022 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, malam ini. Ganda putra muda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, menjadi juara dengan mengalahkan seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan,” tulis Jokowi dalam akun instagramnya, dilansir Senin (21/3/2022).

“Ini sebuah kejutan dan pencapaian luar biasa bagi Fikri/Bagas karena ini debut mereka di All England,” lanjutnya.

“Dari Tanah Air, saya menyampaikan selamat kepada Fikri/Bagas,” terangnya.

Sebagaimana diketahui, Bagas/Fikri secara mengejutkan berhasil keluar sebagai juara All England 2022. Bermain di Utilita Arena, Birmingham, Inggris Minggu (20/3/2022), pasangan berjuluk Bakri itu menang atas seniornya, yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Tak tanggung-tanggung, Bakri melibas Ahsan/Hendra dua gim langsung, dengan skor 21-19 dan 21-13. Prestasi yang diraih Bagas/Fikri memang sangat luar biasa.

Pasalnya, mereka merupakan debutan di ajang Super 1000 dan langsung sukses menyabet gelar juara. Dalam perjalanannya, Bakri mampu melibas ganda putra terbaik dunia.

Seperti di babak semifinal, mereka sukses mengandaskan kompatriotnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya.

Pasangan nomor satu dunia itu menyerah dalam tiga gim, dengan skor 22-20, 13-21, dan 21-16. Kemudian di partai final, Bagas/Fikri berhasil menang atas Ahsan/Hendra, yang merupakan pasangan peringkat dua dunia itu.

Editor : Chris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut