get app
inews
Aa Text
Read Next : Setuju dengan Prabowo, Ijeck Sebut Fokus Capai Ketahanan Pangan Sangat Penting

Kisah Menhan Sjafrie Sjamsoeddin Jadi Perisai Hidup Presiden Soehato saat Berkunjung ke Bosnia 

Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:22 WIB
header img
Komandan Grup A Paspampres Kolonel Sjafrie Sjamsoeddin saat mengawal Presiden Soeharto ke Bosnia pada 1995. Foto:  IG @sjafriesjams

Dengan kecerdasan dan keberaniannya, Sjafrie berhasil membawa Soeharto keluar dari situasi genting tersebut. Kisah ini menunjukkan betapa pentingnya peran Paspampres dalam menjaga keselamatan pemimpin negara.

Melansir "Pak Harto: The Untold Stories", Komandan Grup A Paspampres Sjafrie Sjamsoeddin membagikan pengalamannya melindungi Presiden Soeharto dari ancaman penembak jitu atau sniper.

Jenderal baret merah Kopassus itu mengungkapkan ketika itu tidak ada satu pun utusan di PBB yang dapat menjamin keselamatan Soeharto ketika hendak ke Bosnia.

Apalagi saat itu pesawat PBB yang membawa utusan khusus PBB Yasushi Akashi ditembak jatuh ketika melintasi langit Bosnia.

Sjafrie lalu menyampaikan informasi tersebut kepada Presiden Soeharto. Namun Soeharto tetap nekat dan bersikeras melanjutkan lawatannya ke Bosnia saat perang masih berkecamuk.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut