Menurut Rico, kuliner yang ditawarkan di Expo UMKM Medan Mall hari ini memiliki kualitas yang baik dan modern. Kemudian, mereka mulai membuat branding produknya. Oleh karena itu, pemerintah ke depan harus terus mendorong produk-produk UMKM ini.
"Pelaku UMKM di Medan memiliki kreativitas yang luar biasa. Tinggal bagaimana merawat keberlanjutannya seperti apa, karena tantangan di sektor UMKM cukup ketat. Untuk itu, kreativitas pelaku UMKM harus terus ditingkatkan," kata Ketua DPW GARPU Sumut itu.
"Tadi saya mencoba beberapa makanan dan minuman. Rasanya bagus dan cukup bersaing, bahkan tidak kalah dengan produk yang ada di dalam mall. Ini menunjukkan kualitas UMKM lokal semakin berkembang. Tinggal bagaimana ke depannya harus terus didorong oleh pemerintah," pungkasnya.
Editor : Odi Siregar