MEDAN, iNewsMedan.id - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) menggelar acara Kick Off untuk program inovasi perusahaan PIX 2024, dengan tema "Catalysts of Change: Transforming Ideas into Impact" pada Senin (9/9/2024).
Acara ini dilaksanakan secara daring, mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB, dengan menghadirkan pembicara dari Pelindo dan Telkom Corpu.
Acara ini bertujuan untuk membangun budaya inovasi bagi seluruh pegawai SPMT, baik yang organik maupun nonorganik, serta menciptakan ide-ide kreatif yang dapat memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan perusahaan.
Harapannya adalah meningkatkan kesadaran pegawai akan pentingnya inovasi, khususnya di lingkungan SPMT.
Direktur Utama SPMT Ary Henryanto, dalam kata sambutannya menyatakan, program PIX (Pelindo Multi Terminal Innovation Xperience) 2024 merupakan wujud nyata komitmen SPMT untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan industri yang semakin dinamis.
Program ini juga merupakan tindak lanjut arahan Holding terkait pengelolaan inovasi ataupun Pelindo Idea.
"Dengan mengusung tema ‘Catalysts of Change: Transforming Ideas into Impact’ yang merupakan penyelarasan dari tema inovasi Holding Pelindo: Peningkatan kinerja melalui pengembangan proses bisnis dan teknologi, program ini berdampak pada tiga KPI utama, yaitu produktivitas (operasional), peningkatan pendapatan, dan efisiensi biaya (keuangan), serta pertumbuhan pasar (komersial)," ujar Ary.
Ary juga menambahkan, "Melalui nama PIX, diharapkan dapat membangun semangat baru sesuai dengan logonya, di mana logo panah selaras dengan semangat ‘melesat’ kita, yang menggambarkan SPMT sebagai entitas yang terus berkembang pesat dengan energi baru dalam berbagai aspek, seperti kapasitas dan kualitas, baik dalam konteks individu maupun perusahaan secara berkelanjutan ke depannya," terangnya.
Group Head Strategi Korporasi dan Inovasi Pelindo, Bobby Hardian menuturkan, PIX 2024 akan menjadi potensi besar dalam menambah nilai perusahaan melalui inovasi. Program PIX memungkinkan penerapan ide-ide kreatif dan solusi baru yang bertujuan meningkatkan pendapatan, efisiensi, menyelesaikan masalah, serta menciptakan inovasi yang berdampak dan berkelanjutan.
Hasil dari proses ini diharapkan akan menambah nilai bagi perusahaan dan menciptakan legacy yang dapat terus dikembangkan di masa mendatang.
"Dengan adanya solusi dan inovasi yang lebih efektif dan efisien, kita dapat mengurangi biaya operasional, meningkatkan produktivitas, dan menciptakan peluang baru yang dapat berkontribusi secara signifikan terhadap pertumbuhan dan keberlanjutan ekonomi SPMT," lanjutnya.
Sementara itu Senior Manager Digital Platform & Services Telkom Corpu, Presetyo Rahardjo menyampaikan tentang pentingnya kesadaran terhadap inovasi.
"Inovasi merupakan solusi yang memiliki value, dengan menciptakan ide baru yang mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan SPMT, inovasi juga Memberikan peluang besar untuk meningkatkan nilai ekonomi perusahaan," pungkasnya.
Editor : Chris