get app
inews
Aa Text
Read Next : Rico Waas Apresiasi Penampilan Musisi Lokal di Beranda Kreatif Pasukan Tempur

Sambil Bersilaturahmi, Rico Waas Serap Aspirasi Masyarakat Medan Timur 

Sabtu, 07 September 2024 | 14:50 WIB
header img
Calon Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas saat bersilaturahmi ke Taman Pemda Sidorame. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Calon Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas (Rico Waas) serap aspirasi masyarakat saat bersilaturahmi bersama warga di Taman Pemda Sidodame Pulo Berayan, Kecamatan Medan Timur, pada Jumat (6/9/2024) sore.

Dalam pertemuan tersebut Rico mendengar keluhan dan masukan dari warga yang hadir.

Kegiatan yang diinisiasi DPD Partai NasDem Kota Medan ini dihadiri oleh puluhan warga dan kader di Kecamatan Medan Timur yang didominasi kaum ibu-ibu.

"Selain silaturahmi dengan masyarakat, kita juga melakukan konsolidasi bersama kader Partai NasDem yang ada di Kecamatan Medan Timur," kata Rico saat diwawancarai di lokasi kegiatan.

Rico menjelaskan, selama pertemuan ia banyak mendengar masukan dan menyerap aspirasi dari masyarakat. Di antaranya persoalan pendidikan, ekonomi, kesehatan, infrastruktur, keamanan, dan lainnya. 

"Sebagai calon Wali Kota Medan, tentu saya juga memberikan pikiran-pikiran yang akan dibawa untuk membangun Kota Medan. Insya Allah, apa yang kami pikirkan bisa terealisasi ke depannya," ujarnya.

Didoakan mantan Pj Wali Kota Medan 

Di akhir pertemuan, Rico menyempatkan diri berkeliling untuk menyapa para pedagang yang kerap mangkal di pinggir taman. Dia terlihat berbincang-bincang dengan penjual bakso bakar, tela-tela (singkong diberi bumbu) dan jajanan ringan lainnya. 

Sedang asyik ngobrol, pria yang konsentrasi di bidang pengembangan UMKM ini mendapat laporan dari masyarakat bahwa ada mantan Pj Wali Kota Medan, Afifuddin Lubis yang tengah bercengkrama dengan bocah-bocah di sekitar taman. Begitu mendengar informasi itu, Rico langsung bergerak untuk menjumpai Pj wali kota periode 2008-2009 tersebut.

"Ya, tadi saya sempat bertemu dengan Bapak Afifuddin Lubis. Menurut informasi warga dia memang sering di sini untuk bertemu dengan anak-anak sembari menghirup udara segar," ujarnya.

"Saya sangat bersyukur, karena tak menyangka bisa bersilaturahmi dengan Pak Afifuddin di sini," sambung ayah anak satu itu.

Selama berdialog, Rico menyampaikan niatnya untuk maju menjadi calon Wali Kota Medan di Pilkada Medan mendatang. Lalu ia meminta doa dan nasihat dari mantan Camat Medan Kota itu.

"Karena hajatnya besar tentu kami mohon doa. Alhamdulillah, Pak Afifuddin mendoakan niat baik yang akan kami bawa berjalan lancar. Insya Allah, kami bisa menjalaninya dengan baik," pungkas Wakil Ketua DPW Partai NasDem itu.

Editor : Chris

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut