MEDAN, iNewsMedan.id - Polsek Medan Timur, bersama dengan Kecamatan Medan Perjuangan dan Koramil 02/Medan Timur, menggerebek area yang diduga kuat sebagai tempat peredaran dan penggunaan narkoba di Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, Sumatera Utara.
Kapolsek Medan Timur, Kompol Briston Napitupulu, mengatakan tim gabungan menggerebek dua lokasi, yaitu Jalan Masjid Taufik Gang Serasi dan Gang Sempurna.
"Hari ini kita bersama tiga pilar, bersama bapak Danramil 02/ Medan Timur, Sekcam Kecamatan Medan Perjuangan, Lurah, dan Kepling Medan Perjuangan, menggerebek dua lokasi yang rawan peredaran narkoba dan gangguan kambtimas lainnya," ujar Briston Napitupulu, Jumat (2/8/2024).
Di lokasi pertama, ungkap Briston Napitupulu, petugas menemukan sepasang kekasih berinisial VA (22) dan DS (26) yang sedang pesta narkoba. Barang bukti yang ditemukan yakni plastik bekas sabu-sabu, alat isap sabu, serta sejumlah senjata tajam.
"Sementara di lokasi kedua, petugas gabungan mengamankan IRT berinisial RY (42), yang diduga sebagai pengedar narkoba dengan barang bukti satu paket narkotika jenis sabu-sabu siap edar, ganja dan satu unit handphone," jelas Briston Napitupulu.
Editor : Odi Siregar