JAKARTA, iNewsMedan.id - Marselino Ferdinan menunjukkan performa gemilang bersama Timnas Indonesia, baik di tim senior maupun tim U-23 yang saat ini berjuang di Piala Asia U-23 2024 Qatar.
Namun kontrak Marselino di KMSK Deinze berakhir pada Juli 2024. Hingga saat ini belum ada titik terang apakah kontraknya diperpanjang atau dicukupkan. Namun ada kabar baik menyebutkan FCV Dender Klub Belgia lainnya tertarik merekrutnya.
FCV Dender adal klub Promosi Liga 1 milik Sihar Sitorus yang dibeliny saat klub ini bermain di kasta Liga 3 negara tersebut.
Pemain muda ini selalu tampil penuh selama pertandingan, dengan gerakan eksplosifnya yang sering membuat lini pertahanan lawan kewalahan. Marselino memiliki kemampuan luar biasa dalam membuka ruang, membaca permainan, dan mengatur tempo.
Kemampuannya ini tak lepas dari posisinya yang fleksibel. Marselino dapat bermain sebagai pemain sayap, gelandang serang, dan bahkan playmaker.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta