get app
inews
Aa Text
Read Next : Netizen Indonesia Tolak Uji Coba Timnas Lawan Malaysia: Luka Lama Belum Sembuh

Arya Sinulingga Harapkan Pemda di Sumut Perhatikan Olahraga Sepak Bola

Senin, 29 April 2024 | 10:39 WIB
header img
Arya Sinulingga Harapkan Pemda di Sumut Perhatikan Olahraga Sepak Bola. (Foto: Istimewa)

"Untuk mengatasi hal ini, saya mengusulkan kepada bupati dan wali kota agar mendorong adanya satu pelatih sepak bola untuk setiap SD dan SMP, sementara gubernur diharapkan dapat mendukung adanya satu pelatih sepak bola untuk setiap SMA," ungkap Arya.

Arya Sinulingga mencontohkan negara Jepang yang telah melaksanakan program tersebut bertahun-tahun yang lalu, sehingga Jepang tetap memiliki banyak pemain sepak bola berbakat dan saat ini menjadi pemimpin di dunia sepak bola Asia.

"Dengan semangat kemenangan (Timnas U-23) ini, saya berharap agar semua pihak dapat lebih memperhatikan dan mendukung perkembangan sepak bola, terutama dalam upaya menjauhkan generasi muda dari penyalahgunaan narkoba dan hal-hal negatif lainnya," tegasnya.

Perhatian dari pemerintah dan masyarakat diharapkan dapat memberikan dorongan yang positif dalam pengembangan sepak bola di Sumatera Utara dan mendukung lahirnya pemain-pemain sepak bola berbakat dari daerah tersebut.
 

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut