get app
inews
Aa Text
Read Next : Polda Sumut Sukses Amankan Event Aquabike, Angkat Reputasi Danau Toba di Mata Dunia

Antisipasi Kemacetan Saat Mudik Lebaran 2024, Ini yang Dilakukan Polda Sumut

Rabu, 03 April 2024 | 16:00 WIB
header img
Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi. (Foto: iNewsMedan.id/Jafar)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kepolisan Daerah (Polda) Sumatera Utara telah melakukan hasil survei tentang kepadatan arus lalu lintas saat mudik Lebaran tahun 2024. Berdasarkan survei tersebut, diprediksi bahwa puncak kepadatan arus mudik akan terjadi pada H-2 dan H+3.

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi mengatakan bahwa Sumatera Utara memiliki karakteristik yang berbeda dengan Jawa. Oleh karena itu, pihak kepolisian telah menyiapkan skenario penanganan untuk situasi puncak maupun tidak. 

"Direktorat Lalu Lintas Polda Sumut telah melakukan simulasi untuk mengatur jalur utama, terutama di Labuhanbatu, Asahan, dan Medan agar lalu lintas tetap lancar. Selain itu, tempat wisata juga telah dipersiapkan untuk mengantisipasi kepadatan pengunjung,' kata Kapolda.

Kapolda juga menjelaskan bahwa ada beberapa objek pengamanan yang akan dilakukan, terutama di Jalur Timur Sumatera Utara, seperti Labuhanbatu hingga Langkat menuju Aceh. 

"Jalur ini merupakan jalur yang paling padat, sehingga pos-pos pengamanan akan didirikan untuk mengatasi kerawanan yang mungkin muncul. Kami juga menekankan pentingnya koordinasi dengan Mabes Polri agar operasi pengamanan berjalan dengan baik," jelas Irjen Agung.

Selain Jalur Timur, Jalur Tengah yang meliputi Medan, Simalungun, Siantar, Toba, hingga Mandailing Natal dan Sumatera Barat juga akan mendapatkan pengamanan khusus.

"Untuk mengatasi kemacetan dan kepadatan di Jalur Lintas Sumatera, pihak kepolisian Sumut akan memfungsikan tol yang ada di Kisaran untuk arah Asahan, serta tol yang akan menuju Siantar," terang Kapolda.

Tol-tol ini akan difungsikan mulai tanggal 4 Maret 2024, dengan harapan dapat memperlancar arus lalu lintas kendaraan yang melintas. 

"Dengan adanya tol tersebut, diprediksi perjalanan dari Medan hingga Prapat dapat diselesaikan dalam waktu 3,5 jam dalam situasi hijau," tandas Kapolda.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut