get app
inews
Aa Read Next : Panguyuban Cendikiawan Medan Desak Bobby Nasution Segera Daftarkan Diri Sebagai Gubernur

Bobby Nasution Kembalikan Piala Adipura ke Kota Medan Setelah Penantian 12 Tahun

Selasa, 05 Maret 2024 | 18:15 WIB
header img
Bobby Nasution Kembalikan Piala Adipura ke Kota Medan Setelah Penantian 12 Tahun. (Foto: Dok Pemko Medan)

MEDAN, iNewsMedan.id - Setelah 12 tahun gagal mendapatkan Piala Adipura hingga sempat meraih predikat kota terjorok dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia pada akhir 2019, Kota Medan di bawah kepemimpinan Bobby Nasution berhasil mendapatkan kembali piala membanggakan terkait penanganan kebersihan dan pengelolaan lingkungan perkotaan.

Kota Medan kembali meraih Penghargaan Piala Adipura Tahun 2023 kategori Kota Metropolitan dari Kementerian LHK di Auditorium Manggala Wanabhakti Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Selasa (5/3/2024). Penyerahan penghargaan tertinggi dari Kementerian LHK ini turut dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia Prof Dr (HC) KH Ma’ruf Amin.


Bobby Nasution Kembalikan Piala Adipura ke Kota Medan Setelah Penantian 12 Tahun. (Foto: Dok Pemko Medan)

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Drs Alue Dohong SE MSc PhD selaku Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia didampingi Direktur Jenderal Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Rosa Vivien Ratnawati SH MSc kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Kadis Lingkungan Hidup Kota Medan Muhammad Husni.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut