get app
inews
Aa Read Next : Christian Pulisic Berambisi Bawa AC Milan Juara Liga Europa

Stefano Pioli Sebut Target AC Milan Juara Liga Europa: Kami Sedang Tampil Baik

Sabtu, 24 Februari 2024 | 09:00 WIB
header img
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (Foto: Reuters)

RENNES, iNewsMedan.id - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, berharap anak asuhnya meraih trofi Liga Europa 2023-2024. Hal itu menyusul Rossoneri -julukan AC Milan- lolos ke babak 16 besar pada kompetisi tersebut.

AC Milan menelan kekalahan 2-3 dari Rennes di leg kedua play off 16 besar Liga Europa di Roazhon Park Stadium, Jumat (23/2/2024) dini hari WIB. Benjamin Bourigeaud (11', 54'P, 68'P) menjadi pencetak gol kemenangan tim tuan rumah, sedangkan AC Milan hanya bisa memperkecil kekalahan melalui Luka Jovic (22') dan Rafael Leao (58').

Meski menelan kekalahan, tetapi AC Milan memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Europa 2023/2024. Sebab, mereka unggul agregat 5-3 atas klub Prancis tersebut.

Sementara Stefano Pioli memiliki target tinggi untuk AC Milan di Liga Europa musim ini. Ia ingin timnya bisa menjuarai kompetisi kasta kedua Eropa tersebut.

“Kami ingin mencoba, itu sudah jelas," kata Stefano Pioli dikutip dari Football Italia, Jumat (23/2/2024).

Stefano Pioli juga menjelaskan AC Milan sempat meraih sembilan laga tanpa kekalahan di Liga Italia, sebelum Monza mampu memberikan hasil mengecewakan dengan skor 2-4 di Stadio Brianteo, Senin (19/2/2024). Ia pun mengatakan AC Milan akan mencoba untuk menjaga peluang menjadi juara Liga Italia, tetapi menempati posisi runner-up menjadi target terdekat.

“Kami sedang tampil baik di liga (Italia) sebelum hari Minggu (waktu setempat). Namun kami ingin melanjutkan momentum kami dan mengejar mereka yang ada di depan kami, khususnya Juventus," ujarnya.

Lebih lanjut, Stefano Pioli mengatakan di babak 16 besar Liga Europa timnya tidak akan mendapatkan lawan yang mudah. Namun, ia menilai tim yang akan bertemu dengan Rossoneri tidak akan merasa senang.

“Kami akan mendapatkan tim yang kuat di babak 16 besar, tidak akan mudah siapa pun yang lolos. Tapi siapapun itu, mereka juga tidak akan senang harus menghadapi tim seperti Milan,” pungkasnya.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut