get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Tangkap Bandar Pil Ekstasi di Asahan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Tidak Terlihat Dampingi Jokowi Resmikan Jalan Tol di Sumut, Ada Apa?

Rabu, 07 Februari 2024 | 13:12 WIB
header img
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang biasanya selalu mendampimgi Presiden Jokowi dalam momen peresmian infrastrukur, namun kali ini tidak terlihat saat pereman Jalan Tol Tebingtinggi - Indrapura dan Tol Indrapura - Tol Kisaran di Kabupaten Batubara, Sumut, Rabu (7/2). Foto: Ist

MEDAN, iNewsMedan.id - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang biasanya selalu mendampimgi Presiden Jokowi dalam momen peresmian infrastrukur, namun kali ini tidak terlihat.

Presiden Jokowi meresmikan Jalan Tol Tebingtinggi - Indrapura dan Tol Indrapura - Tol Kisaran di Kabupaten Batubara, Sumut, Rabu (7/2), tanpa didampingi Basuki Hadimuljono.
 
Jokowi meresmikan infrastruktur tersebut di gerbang Tol Lima Puluh, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara.

Saat peresmian tol itu, Jokowi justru di dampingi Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid yang juga caleg dari Partai Golkar untuk Dapil Sumut I (Medan, Deliserdang, Serdangbedagai, Tebingtinggi)

Selain Meutya Hafid ada juga Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.  Menteri PUPR Basuki Hadimuljono selama ini selalu hadir di setiap peresmian proyek infrastruktur pemerintah namun kali ini tidak.

Meutya Hafid dalam keterangannya kepada media mengatakan kehadirannya di Sumut bersama Presiden Jokowi adalah bentuk komitmen bersama pemerintah dalam membangun Provinsi Sumut terutama dalam sektor infrastruktur. 

"Seperti jalan tol yang baru diresmikan ini oleh Pak Presiden. Ini sangat luar biasa, jarak Medan ke Batu Bara biasa 3,5 jam, barusan dengan kecepatan moderate saja bisa hanya satu jam setengah," kata Meutya Hafid.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut