MEDAN, iNewsMedan.id - Ridwan Saragih memutuskan mundur dari kursi pelatih kepala PSMS Medan. Ia membenarkan hal tersebut saat dikonfirmasi pada Kamis (5/10/2023).
Ridwan Saragih juga menyampaikan pengunduran dirinya kepada pengelola PSMS Medan, Direktur Utama (Dirut) PT Kinantan Medan Indonesia, Arifuddin Maulana Basri.
"Ya, benar saya sudah menyampaikan pengunduran diri saya kepada pak Dirut, Arifuddin tadi malam (Rabu 4/10/2023) malam," ungkapnya.
Ridwan Saragih menambahkan, pengunduran dirinya dilakukan setelah manajemen memintanya untuk bekerjasama dengan Miftahudin Mukson, pria yang sebelumnya mengarsiteki Persekat Tegal, namun telah menyatakan mengundurkan diri dari posisi pelatih kepala klub Liga 2 asal Tegal, Jawa Tengah itu baru-baru ini.
"Manajemen meminta saya untuk bekerjasama dengan coach Miftahudin Mukson melatih PSMS Medan. Itu juga yang menjadi pertimbangan saya untuk mundur, lantaran saya merasa tidak mungkin dalam satu kapal ada dua nakhoda," ujarnya.
Di tengah atmosfer tim PSMS yang tengah diselimuti tren positif, mundurnya Ridwan dia nilai sebagai langkah yang paling tepat. Dia berharap, langkah PSMS Medan untuk bisa menembus Liga 1 musim mendatang bisa tercapai.
Editor : Odi Siregar