get app
inews
Aa Text
Read Next : Deretan Rekomendasi Kota Terbaik di Amerika untuk Bekerja

Daftar 10 Kota Terkaya di Dunia, Ada New York hingga Sidney

Sabtu, 23 September 2023 | 18:00 WIB
header img
Marina Bay Sands, Singapura (WIkipedia)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Daftar kota terkaya di dunia ini menarik untuk diulas. Selain menjadi tempat bisnis, kota ini juga dihuni kaum borjuis dan miliarder.

Umumnya, kota terkaya di dunia menjadi pusat dari perusahaan-perusahaan berskala global, dengan restoran-restoran mewah, tempat perbelanjaan ekslusif atau butik dari brand mahal, dan tentu saja kawasan real estate.

Baru-baru ini, Henley & Partners, perusahaan penasihat kewarganegaraan global yang berbasis di London, mengeluarkan laporan tentang pertumbuhan jutawan, centi-jutawan, dan miliarder di kota-kota besar di seluruh dunia dalam 10 tahun terakhir.

Sebagai informasi, centi-jutawan adalah seseorang yang memiliki aset yang dapat diinvestasikan melebihi 100 juta dolar Amerika Serikat, atau setara Rp 1,535 triliun (asumsi kurs Rp 15.357 per dolar AS).

Menariknya, kota-kota besar tersebut juga menerima investasi bahkan migrasi dari para miliarder yang berasal dari negara lain. Laporan tersebut memberi peringkat berdasarkan kebiasaan belanja lebih dari 150.000 individu dengan kekayaan bersih yang tinggi, dan memiliki aset yang dapat diinvestasikan lebih dari 10 juta dolar Amerika Serikat (AS).

Untuk membuat laporan tersebut, Henley & Partners menyewa New World Wealth, sebuah firma intelijen global, untuk mengumpulkan data dari 97 kota di sembilan wilayah di seluruh dunia.

Dari 10 kota terkaya di dunia, ternyata paling banyak berada di benua Asia (5 kota), disusul Amerika (3 kota), dan masing-masing 1 kota di Eropa dan Australia.

Berikut daftar 10 kota terkaya di dunia versi Henley & Partners dan New World Wealth, yang dikutip iNews, Sabtu (23/9/2023):

1. New York

Pusat bisnis negara Amerika Serikat ini, menjadi kota impian kaum pendatang di seluruh dunia. Tidak mengherankan jika New York menduduki peringkat pertama kota terkaya di dunia.

Laporan Henley & Partners dan New World Wealth menyebut New York merupakan rumah bagi 340.000 orang dengan kekayaan lebih dari 1 juta dolar AS, 724 centi-jutawan, dan 58 miliarder. Bahkan sejak tahun 2012, populasi orang-orang dengan kekayaan bersih tinggi meningkat sebesar 40 persen di new York.

Salah satu kawasan elit di New York adalah Manhattan dengan real estat termahal, beberapa di antaranya berupa penthouse di pusat kota dengan harga mencapai 85 juta dolar AS atau sekitar Rp1,305 triliun.

2. Tokyo Shibuya

Di peringkat kedua, ada Kota Tokyo, yang merupakan ibu kota ekonomi atau pusat bisnis dan entertainment di Jepang. Kota ini juga menjadi salah satu destinasi wisata dunia, dengan beberapa kawasan yang menarik, antara lain Shibuya dan Harajuku.

Henley & Partners dan New World Wealth mencatat terdapat 250 centi-jutawan dan 14 miliarder yang menetap di Tokyo. Laporan tersebut menyebut kota ini menyumbang 21 persen dari seluruh populasi jutawan di Jepang.

3. San Francisco (Bay Area)

Kota San Francisco tercatat menjadi surga teknologi dengan kawasan terkenal Silicon Valey dan California yang menjadi rumah bagi 285.000 jutawan, bersama dengan 629 centi-jutawan dan 63 miliarder.

Silicon Valey dan California yang berada di wilayah teluk atau Bay Area Kota San Francisco ini mengalami pertumbuhan sebesar 68 persen dalam populasi individu dengan kekayaan bersih yang tinggi selama tahun 2012 hingga 2022.

Los Altos, yang terletak tepat di perbatasan barat Silicon Valley, dihuni oleh keluarga dengan pendapatan rumah tangga rata-rata 235.278 dolar AS atau sekitar Rp3,613 miliar.

4. London

Kota London di Inggris menempati peringkat ke-4 kota terkaya di dunia, dan menjadi satu-satunya dari benua Eropa di dalam daftar Top 10.

Tercatat 258.000 penduduk jutawan, 384 centi-jutawan, dan 36 miliarder tinggal di London, khususnya di Kensington yang merupakan kawasan ekslusif bangsawan dan pengusaha, dengan harga rumah tidak kurang dari 14 juta dolar AS atau sekitar Rp214,998 miliar.

5. Singapura

Dari kawasan Asia Tenggara, ada Kota Singapura yang berada di peringkat ke-5 kota terkaya di dunia, yang ditempati 240.100 jutawan, 329 centi-jutawan, dan 27 miliarder.

Laporan Henley & Partners dan New World Wealth menyebut populasi individu dengan kekayaan bersih meningkat sebesar 40 persen, sama seperti yang terjadi di New York.

Bahkan, hampir 2.900 miliarder dari negara-negara lain, terutama China, pindah ke Singapura pada tahun 2022. Pasalnya, Singapura memiliki daya tarik, karena menerapkan pajak yang rendah, tingkat kejahatan minim, dan iklim tropisnya yang sejuk.

6. Los Angeles

Dikenal sebagai ibu kota hiburan dunia, Los Angeles memiliki 480 centi-jutawan dan 42 miliarder. Tingkat pertumbuhan individu dengan kekayaan bersih tinggi sejak tahun 2012 mencapai 35 persen.

Kawasan perumahan elit yang terkenal di Los Angeles adalah Beverly Hills yang berada di kawasan puncak, dan Malibu di tepi pantai, yang menjadi hunian pilihan para selebriti Holywood dan konglomerat.

Salah satu rumah termahal di dunia dengan tanah seluas dua setengah hektar berada di Malibu, yang harganya mencapai 115 juta atau sekitar Rp1,766 triliun.

7. Hong Kong

Kota Hong Kong menempati peringkat ke-7 dalam daftar kota terkaya di dunia, karena tercatat memiliki 129.500 jutawan, 290 centi-jutawan, dan 32 miliarder.

Hong Kong juga tercatat memiliki real estate termahal kedua di dunia. Data dari perusahaan real estate yang berbasis di Inggris, Savills, menunjukkan bahwa Hong Kong memiliki rata-rata hunian real estat seharga 40.000 Euro per meter persegi, hanya dikalahkan oleh Maroko.

Kawasan yang paling terkenal adalah Mount Nicholson Road, di perbukitan yang berisi rumah-rumah mewah dengan harga lebih dari 90 juta dolar AS atau sekitar Rp1,382 triliun.

8. Beijing

Ibu Kota China, Beijing, tercatat ditempati oleh 128.200 jutawan, 354 centi-jutawan, dan 43 miliarder. Jumlah tersebut hanya bisa disaingi New York dan San Francisco (Bay Area).

Pertumbuhan individu dengan kekayaan bersih tinggi di Beijing mencapai angka eksponensial sebesar 70 persen. Dalam 10 tahun terakhir, semakin banyak warga kelas atas yang pindah ke Beijing, karena merupakan pusat bagi banyak perusahaan terbesar di dunia, seperti Bank of China), dan ByteDance (perusahaan induk TikTok).

9. Shanghai

Dikenal sebagai pusat keuangan China, Shanghai menempati peringkat ke-9 kota terkaya di dunia. Shanghai mengalami pertumbuhan individu dengan kekayaan bersih tertinggi dibandingkan kota-kota lain dalam daftar tersebut, naik 72 persen dari tahun 2012 hingga 2022.

Kota ini memiliki 127,200 jutawan, 332 centi-jutawan, dan 40 miliarder, dengan pusat perbelanjaan ekslusif dari brand ternama dunia.

Bahkan Harrods, jejaring department store mewah asal Inggris baru saja mengumumkan bahwa mereka akan membuka klub anggota swasta pertama mereka di Shanghai tahun ini, dengan biaya mulai dari 21.000 dolar AS atau sekitar Rp322,498 juta.

10. Sidney

Di peringkat terakhir Top 10 kota terkaya di dunia, adalah Sydney yang menjadi wakil Benua Australia. Kota ini memiliki sekitar 126.900 penduduk jutawan, 184 centi-jutawan, dan 15 miliarder.

Sydney adalah rumah bagi beberapa pemukiman pinggiran kota paling eksklusif di dunia, yakni Bellevue Hill, Darling Point, Mosman, Point Piper, dan Vaucluse, dan masih banyak lagi.

Harga rata-rata rumah di Sydney adalah 1,3 juta dolar AS atau sekitar Rp19,964 miliar. Kota ini, bahkan diprediksi akan masuk 5 besar kota terkaya di dunia pada tahun 2040.

Demikian informasi seputar 10 kota terkaya di dunia yang ditempati para jutawan dan miliarder. Semoga bermafaat!

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul 10 Kota Terkaya di Dunia, Paling Banyak di Benua Asia

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut