get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Pensiun Jokowi Teken Perpres Pembentukan Kortastipidkor Polri, Dijabat Jenderal Bintang Dua

Kejeruan Metar Bilad Deli Minta Presiden Jokowi dan Polri Selesaikan Konflik di Pulau Rempang

Jum'at, 15 September 2023 | 20:00 WIB
header img
Kejeruan Metar Bilad Deli Minta Presiden Jokowi dan Polri Selesaikan Konflik di Pulau Rempang. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kelaskaran Kejeruan Metar Bilad Deli meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menyelesaikan konflik yang terjadi di Pulau Rempang, Batam, Kepulauan Riau.

Hal itu diungkapkan Raja Metar Bilad Deli ke-XI, Tengku Muhammad Fauzi, dalam Aksi Solidaritas Rempang Galang, di Jalan Sisingamangaraja, Jumat (15/9/2023).

"Tuntutan kita jelas, kita menuntut Presiden Joko Widodo dan Menteri Investasi untuk mencabut HPL kepada investor China tersebut," ujarnya.

Kemudian, Tengku Fauzi juga meminta kepada Polri agar mengungkap dalang yang mengakibatkan aparat bertindak represif saat bentrok dengan warga di Pulau Rempang dan Galang yang terjadi beberapa waktu lalu.

"Kita meminta ke Kapolri untuk mengirimkan tim pencari fakta, yang mana untuk memproses anggotanya yang melakukan tindakan represif di Pulau Rempang," tambah Tengku Fauzi.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut