Kepala lingkungan 19 Tanjung Mulia Hilir Medan, Zetro Ilmiawan mengatakan peristiwa pemukulan yang dilakukan warga terjadi pukul 3 sore setelah upacara bendera perayaan HUT RI.
Diduga para pelajar yang merupakan gabungan beberapa sekolah di Kota Medan melakukan konvoi hingga ke bawah jembatan Tol Pulo Brayan Medan menghindari kejaran petugas kepolisian dari Polrestabes Medan yang melakukan razia.
Pelajar ini pun terpencar masuk ke dalam gang buntu hingga akhirnya dihajar warga.
Saat ini petugas kepolisian dari Polrestabes Medan telah mengamankan sejumlah pelajar yang tertangkap saat konvoi beserta senjata tajam yang dibawa. Para pelajar juga mengakui membawa tongkat baseball saat konvoi yang mereka lakukan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta