get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemain Timnas Guinea U-23 Alseny Soumah Tak Terbukti Lakukan Pencurian Umur, Begini Faktanya

Piala AFF U-23 2023 Indonesia Kontra Malaysia, Shin Tae-yong: Banyak Pemain Baru Bergabung

Jum'at, 18 Agustus 2023 | 13:40 WIB
header img
Piala AFF U-23 2023, pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengungkapkan bahwa timnya telah menjalani persiapan dengan sungguh-sungguh. Foto: PSSI

RAYONG, iNewsMedan.id - Piala AFF U-23 2023, pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengungkapkan bahwa timnya telah menjalani persiapan dengan sungguh-sungguh untuk menghadapi fase grup B Piala AFF U-23. Pada tahap ini, timnas akan bertanding melawan Malaysia dan Timor Leste.

Dalam pertandingan pembuka, Timnas Indonesia U-23, yang dikenal dengan julukan Skuad Garuda Muda, akan menghadapi Malaysia. Jadwal Piala AFF U-23 2023 akan berlangsung di Stadion Rayong Province, Rayong, pada hari Jumat (18/8/2023).

Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa persiapan tim berjalan sesuai rencana, meskipun menghadapi beberapa tantangan. Namun, ia dengan tegas menyatakan bahwa Timnas Indonesia U-23 akan memberikan performa terbaiknya.

"Dalam hal persiapan, kami telah berjalan dengan baik. Kami siap menghadapi Malaysia dan Timor Leste," ujar Shin Tae-yong seperti yang dilaporkan oleh situs PSSI pada Jumat (18/6/2023).

Momen Indonesia vs Malaysia menurut pelatih asal Korea Selatan ini mengungkapkan bahwa ia merasa termotivasi oleh Piala AFF kali ini.Hal ini disebabkan oleh situasi di mana beberapa pemain inti tidak dapat bergabung karena Liga 1 sedang berlangsung.

Seperti yang diketahui, prediksi Piala AFF U-23  terbukti tidak masuk dalam jadwal resmi FIFA. Oleh karena itu, klub-klub tidak diwajibkan melepaskan pemain mereka meskipun dibutuhkan oleh Timnas Indonesia U-23.

"Karena itu, banyak pemain baru yang bergabung dengan tim kami kali ini," tambahnya.

Piala AFF kali ini diselenggarakan di Thailand. Acara bergengsi di wilayah Asia Tenggara ini akan berlangsung mulai dari tanggal 17 hingga 26 Agustus 2023.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut