MEDAN, iNewsMedan.id - Kuliner halal, aman, dan sehat merupakan nilai plus bagi Kota Medan. Sebab, hal ini memberikan rasa nyaman dan aman pada wisatawan muslim yang berkunjung.
Hal ini disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution diwakili Sekretaris Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perdagangan Perindustrian (Diskop UKM Perindag), Erwin Saleh, saat menghadiri kegiatan Penutupan Pekan Kuliner Halal Aman Sehat (KHAS), Sabtu (5/8/2023) malam.
Kegiatan yang berlangsung mulai 1 Agustus di Jalan Mesjid Raya Medan ini diselenggarakan Majelis Ulama Medan (MUI) Medan dengan dukungan penuh Pemko Medan melalui dana hibah dan keterlibatan perangkat-perangkat daerah.
“Medan kota berbilang kaum, berbilang bangsa, berbilang agama, dan kepercayaan, sehingga masih ada stigma di kalangan masyarakat luar bahwa di kota ini susah untuk mencari kuliner halal. Padahal, faktanya sangatlah mudah untuk mencari aneka ragam kuliner halal di kota ini. Inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa kegiatan Pekan Kuliner Halal Aman Sehat ini penting kita gelar,” ucap Erwin.
Kota ini, lanjutnya, dihuni oleh etnis yang beragam. Mulai dari Melayu, Mandailing, Batak, Karo, Jawa, Minang, India, Tonghoa dan berbagai etnis hadir mewarnai kota ini. Kuliner Medan jadi begitu variatif, baik tampilan, aroma, maupun citarasanya.
Editor : Odi Siregar