get app
inews
Aa Read Next : Ijeck Prediksi Indonesia Menang Lawan Uzbekistan dengan Skor 3-2

Terbiasa Sarapan Roti, Shayne Pattynama Kaget Dapat Sarapan Nasi Selama di Indonesia

Minggu, 02 Juli 2023 | 14:05 WIB
header img
Bintang Timnas Indonesia, Shayne Pattynama dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Bintang Timnas Indonesia, Shayne Pattynama membagikan pengalaman pertama menjadi warga negara Indonesia (WNI). Ia kaget selalu mendapat sarapan nasi selama di Indonesia.

Shayne yang baru dinaturalisasi debut berkostum Timnas Indonesia kala menghadapi Argentina pada FIFA Matchday di Jakarta, 19 Juni 2023. Sayang debutnya tidak berjalan manis karena Skuad Garuda menelan kekalahan 0-2.

Meskipun demikian, laga tersebut membuat para penggawa Indonesia mendapat banyak pelajaran. Sebab lawan yang mereka hadapi adalah Argentina, sang juara Piala Dunia 2022 sekaligus tim ranking 1 FIFA.

Terlepas dari hal itu, Shayne menceritakan kisah menarik selama dia berada di Tanah Air bersama dengan Timnas Indonesia. Pemain Viking VK itu terkejut karena nasi selalu menjadi menu sarapan sehari-harinya.

Dia mengaku terbiasa dengan sarapan roti di Eropa. Kendati demikian, Shayne sangat cinta dengan cita rasa makanan Indonesia.

“Seminggu saya berada di Indonesia benar-benar terasa seperti pulang ke rumah. Saat sarapan dan makan siang, nasi sudah tersedia untuk saya,” kata Shayne, dilansir VoetbalZone, Minggu (2/7/2023).

“Makanan Indonesia, tentu saja, sangat lezat, meskipun butuh waktu untuk membiasakan diri. Anda tentu saja terbiasa makan roti untuk sarapan,” sambungnya.

Di lain sisi, Shayne mengungkapkan proses adaptasinya di dalam Skuad Garuda tidak begitu sulit karena adanya sosok Marc Klok dan Stefano Lilipaly.

Dua sosok ini juga merupakan pemain keturunan berdarah Belanda. Dua pemain itu benar-benar membantu adaptasi Shayne berjalan cukup lancar.

"Stefano juga teman sekamar saya. Mereka merawat saya dengan sangat baik. Mereka tahu persis bagaimana cara kerjanya dan membantu saya dengan semua hal kecil," tuturnya.

"Senang juga bisa berbicara bahasa Belanda dengan mereka untuk sementara waktu,” ucapnya.

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Cerita Kocak Shayne Pattynama usai Debut di Timnas Indonesia: Kaget Makan Nasi

Editor : Odi Siregar

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut