get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelayanan Rumah Sakit Pemerintah Diduga Tidak Maksimal, Warga Deli Serdang Terpaksa Diamputasi Jari

Suami Nekat Bakar Diri Nyaris Tewas Gegara Ditinggal Pergi Istri

Senin, 10 Januari 2022 | 10:38 WIB
header img
Seorang suami nekat membakar dirinya sendiri hingga nyaris tewas, gara-gara ditinggal pergi istrinya di Deliserdang, Sumatera Utara. (Foto: Adi Palapa Harahap)

DELISERDANG,iNews.id - Seorang suami nekat membakar dirinya sendiri hingga nyaris tewas, gara-gara ditinggal pergi istrinya di Deliserdang, Sumatera Utara. 

Pria yang diketahui bernama Andi Antonius Hasibuan, warga Kecamatan Patumbak, nekat membakar dirinya sendiri hingga nyaris tewas, gara-gara ditinggal pergi istrinya. 

Awalnya, korban bersama pamannya mendatangi rumah kakak istrinya di Jalan Pembangunan Desa Purwodadi, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, untuk menanyakan keberadaan istrinya, yang diketahui bernama Asmaritha Boru Barus. 

Namun kakak ipar korban mengatakan jika dirinya tidak mengetahui keberadaan adiknya tersebut. Kemudian korban pergi ke warung untuk membeli rokok, namun saat kembali ke rumah kakak iparnya, korban sudah membawa sebotol minyak. 

Tak berapa lama, korban menyiram tubuhnya dengan minyak tersebut sambil mengancam akan membakar diri jika dirinya tak diberi tahu keberadaan istrinya. 

"Tiba-tiba korban langsung menyalakan korek api yang sudah dipegangnya, api langsung membakar sekujur tubuh korban," ujar paman korban, Edi Siahaan.  

Warga yang melihat kejadian itu langsung menyiram tubuh korban dengan air, dan berupaya memadamkan api. Korban berhasil diselamatkan dari kobaran api, lalu dilarikan ke rumah sakit. Polisi yang tiba di TKP, langsung mencari saksi -aksi dan mengumpulkan barang bukti. Kini kasus bakar diri tersebut, ditangani oleh Unit Reskrim Polsek Sunggal.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut