iNewsMedan.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sempat mengumumkan peristiwa gempa magnitudo 7,3 yang mengguncang Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat pada Selasa dini hari, (25/4). Berdasarkan data dari BMKG gempa berpotensi tsunami dan guncang dirasakan hingga ke Pulau Tanabala, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara.
Namun, BMKG resmi menyatakan bahwa peringatan dini tsunami telah berakhir pascagempa magnitudo 7,3 yang mengguncang wilayah Sumatera Utara dan Sumatera Barat pada Selasa dini hari, 25 April 2023.
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Nias Selatan, Epaproditus Dachi menjelaskan kondisi di Kabupaten Nias Selatan, terutama di Pulau Tanabala dalam keadaan aman kondusif.
"Kondisi saat ini, aman dan terkendali. Tadi malam (dini hari) sempat panik juga. Ada peringatan dini Tsunami dari BMKG melalui WhatpApss Grup," sebut Epaproditus saat dikonfirmasi VIVA MEDAN, Selasa pagi, 25 April 2023.
Editor : Chris