Versi produksi mobil dikabarkan akan mulai dijual di Tanah Air pada tahun ini.
Pihak MMKSI meyakini bahwa desain konsep dari kendaraan tersebut kemungkinan akan dipertahankan hingga masuk dapur produksi.
Disampaikan Director of Product Strategy Division PT MMKSI Hikaru Mii saat pertama kali memperkenalkan Mitsubishi XFC Concept, pihaknya akan berusaha untuk bisa mempertahankan desain seperti yang ada saat ini. Hal itu karena banyak disukai oleh konsumen Mitsubishi Motors.
"Apakah nanti akan sama konsep dengan produksinya, apakah kamu suka dengan konsepnya? Kalau suka saya yakin nanti produksinya juga akan disukai. Tentu akan kami pertahankan desain utama di konsep ini. Saya yakin akan sangat mirip dengan produksi massal," kata Hikaru Mii.
Rencananya MMKSI akan memperkenalkan Mitsubishi XFC Concept kepada masyarakat yang lebih luas melalui kegiatan roadshow enam kota besar di Indonesia.
Setelah Medan, Mitsubishi XFC Concept akan diperkenalkan Palembang, Bandung, Surabaya dan Semarang.
Editor : Ismail