MEDAN, iNewsMedan.id - Dua orang pemuda diduga maling dikejar warga sedang berboncengan sepeda motor sambil membawa kursi besi viral di media sosial (Medsos).
Kedua pemuda itu diduga mencuri kursi besi yang berada di Taman kota Pematang Siantar, Sumatera Utara.
Dalam video viral yang beredar di media sosial itu, terlihat 2 pria bertopi itu kesulitan membawa kursi besi yang berukuran besar. Sehingga salah seorang yang dibonceng menduduki kursi besi tersebut.
Saat membawa kursi itu, terduga maling di pergoki pemotor lain, yang memvideokannya sambil berteriak "Maling ko kan ? maling, maling" ucap seorang dalam video.
Pada saat diteriaki maling, kedua pria itu langsung tancap gas menjauhi pemotor yang merekam aksinya tersebut. Namun, tidak berapa lama terduga maling itu terjatuh dari sepeda motornya.
Melihat keduanya terjatuh, pemotor yang memvideokan itu langsung meninggalkan pria bertopi itu karena mereka juga berusaha menyerang warga yang memvideokannya.
Terkait, video viral itu,Kasi Humas Polres Pematang Siantar, AKP Rusdi Ahya saat dikonfirmasi mengatakan sedang menyelidiki kasus ini.
"Sedang dilidik satuan Reskrim Polres Pematang Siantar," ucap Rusdi, Selasa (24/1/2023).
Editor : Ismail