get app
inews
Aa Text
Read Next : 1 Kg Sabu Gagal Diselundupkan Lewat Koper di Bandara Kualanamu

Polrestabes Medan Gagalkan Pengiriman 1,3 Ton Ganja ke Jakarta, Tersangka Mengaku Diupahi Rp2 Juta

Selasa, 13 Desember 2022 | 11:14 WIB
header img
Polrestabes Medan Gagalkan Pengiriman 1,3 Ton Ganja ke Jakarta (Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id-  Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan berhasil menggagalkan peredaran narkoba jenis ganja seberat 1.380 Kg (1,3 ton) yang dibawa dengan menggunakan mobil boks , Senin (12/12/2022) malam. Ganja itu rencananya akan diedarkan di Jakarta.

Mobil boks plat nomor polisi BL 8237 HC yang membawa ganja itu disergap petugas ketika melintas di Jalan Jamin Ginting Medan sekira pukul 19.30 WIB.  Seorang sopir diamankan bersama barang bukti ganja yang ditemukan dalam mobil box silver tersebut.

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda menjelaskan, sopir yang diamankan berinisial M (23), warga Blangkejeren, Kabupaten Gayolues.

"Ini yang kita dapatkan ada 366 paket. Lalu ada 36 goni, satu goni kita buka tadi isinya 27 kg. Jadi kalau kita kalikan 27 kali 36 sama dengan 932 kg ditambah 366 kg jadi totalnya ada 1.338 kilogram,"ucap Valentino Alfa, Selasa (13/12).

Kapolrestabes mengaku sebelum mengungkap kasus ini, pihaknya sudah melakukan penyelidikan selama satu bulan. Penyelidikan itu pun berbuah keberhasilan dengan penangkapan malam tadi.

"Ada informasi barang ini mau dibawa ke Jakarta," sebut Kapolrestabes Medan.

Kata Valentino, pihaknya masih terus berupaya mengembangkan keberhasilan itu untuk mengungkap jaringan lainnya. Keterangan tersangka sedang didalami petugas.

"Siapa pemesanannya masih kita dalami," sebut Valentino.

Sementara itu, tersangka membawa ganja tersebut melalui jalur darat dengan tujuan Jakarta. Dia mengaku mendapat bayaran Rp2 juta dari pemilik yang menyuruhnya untuk membawa ganja itu. 

"Saya dikasih duit dua juta rupiah bang, untuk ngantar ganja," aku M.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut