get app
inews
Aa Text
Read Next : Pertamina Sumbagut Memastikan Ketersediaan BBM Aman Selama PON Aceh-Sumut 2024

Bahlil Lahadalia: Rakyat Harus Siap-siap Jika Harga BBM Naik Dalam Waktu Dekat

Jum'at, 12 Agustus 2022 | 17:36 WIB
header img
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia. (Foto: MPI/Iqbal Dwi Purnama)

JAKARTA, iNewsMedan.id - Menteri Invetasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia, mengatakan rakyat harus siap jika Bahan Bakar Minyak (BBM) naik dalam waktu dekat. 

Menurut Bahlil, APBN tak bisa terus menanggung subsidi energi yang besar, di tengah kondisi harga minyak dunia yang tengah melonjak akibat dampak Perang Rusia-Ukraina dan tingginya permintaan seiring melandaikan pandemi Covid-19.

"Sampai kapan APBN kita kuat menghadapi subsidi yang begitu tinggi, rasa-rasanya sih untuk menahan terus dengan harga BBM sekarang, feeling saya, kita harus siap siap," kata Bahlil, dalam konferensi pers di kantornya, Jumat (12/8/2022).

Bahlil menjelaskan, harga minyak di APBN berada di angka 63-73 dolar AS per barel, sedangkan harga minyak sejak Januari hingga Juli sudah berada di angka 105 dolar AS per barel.

Dengan demikian, jika pemerintah terus memberikan subsidi dengan menutupi selisih harga minyak di APBN dengan harga minyak dunia saat ini, otomatis belanja negara untuk kebutuhan BBM dalam negeri bakal melonjak.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut