Fathir mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan olah TKP dan menyita sejumlah rekaman CCTV di areal peristiwa tersebut.
"Jadi, untuk tindak lanjut penyidik sudah turun ke lapangan untuk melakukan penyelidikan pelaku yang ada di dalam video tersebut," ungkapnya.
Fathir menjelaskan pihaknya sudah meminta keterangan awal korban dan melakukan pemeriksaan saksi-saksi yang lain menyaksikan perbuatan begal payudara itu.
"Saksi-saksi sudah kami periksa, mudah-mudahan segera kita tangkap. Untuk korban interograsi awal sudah dilakukan. Tapi, kita masih fokus dengan saksi-saksi dan pelaku sendiri sudah jelas perbuatannya seperti di video tersebut. Kita lakukan pemeriksaan saksi-saksi yang lain untuk mengungkap pelaku yang lain," tegas Fathir.
Editor : Ismail