Cuaca ekstrem tengah dirasakan masyarakat Indonesia. Cuaca yang kerap disebut musim pancaroba ini sering ditandai dengan cuaca panas terik tapi beberapa saat kemudian terjadi hujan deras.
Ketika musim pancaroba tiba, biasanya penyakit akan mudah menyerang. Hal ini disebabkan karena ketika musim pancaroba tiba, perubahan suhu dan cuaca yang tidak menentu membuat tubuh kita sulit untuk menyesuaikan kondisi yang berubah-ubah secara drastis tersebut, terkadang panas dan terkadang hujan deras turun secara tiba-tiba.
Ketika memasuki musim pancaroba seperti saat ini, penting bagi kita semua untuk memerhatikan kondisi kesehatan serta menjaga stamina tubuh agar tetap fit dan sehat. Lakukan beberapa hal berikut agar kondisi tubuh tetap terjaga.
Konsumsi Makanan Bergizi
Saat musim pancaroba tiba, kita butuh asupan makanan bergizi untuk menghindarkan tubuh dari berbagai macam penyakit dan meningkatkan sistem imun pada tubuh. Hindari makanan cepat saji atau junk food. Pastikan makanan yang Anda makan mengandung gizi seimbang yang meliputi karbohidrat, protein, lemak baik, serat dan vitamin serta mineral.
Konsumsi Air Putih yang Cukup
Mencukupi asupan air putih di musim pancaroba adalah suatu keharusan. Pastikan tubuh tetp terhidrasi. Sebab jika tubuh kehilagan cairan, organ-organ pada tubuh Anda tidak dapat bekerja secara optimal, termasuk sistem kekebalan tubuh.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait