Sementara itu, penjaga gawang Maarten Paes menegaskan bahwa seluruh elemen tim sudah tidak sabar untuk memulai sesi latihan di bawah arahan Herdman pada pemusatan latihan mendatang.
"Hi coach John Herdman, selamat atas peran barunya. Kami semua sangat bersemangat untuk bertemu Anda. Ayo Garuda. Ayo gapai mimpi kita bersama-sama. Sampai jumpa di Maret," kata Maarten Paes.
John Herdman dipastikan akan langsung menghadapi jadwal padat sepanjang tahun 2026. Agenda terdekatnya adalah memimpin Skuad Garuda pada FIFA Series periode 23–31 Maret 2026.
Selain rangkaian FIFA Matchday pada bulan Juni, September, Oktober, dan November, ujian sesungguhnya bagi Herdman akan tersaji pada gelaran Piala AFF 2026 yang dijadwalkan mulai bergulir pada 25 Juli 2026.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait
