MEDAN, iNewsMedan.id - Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan dalam menghadirkan layanan perbankan yang inklusif dan adaptif, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) kembali menghadirkan terobosan melalui aplikasi digital andalannya, BRImo.
Kini, super apps ini hadir dalam versi bilingual, menghadirkan pilihan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, guna memperluas jangkauan layanan kepada segmen nasabah yang lebih beragam.
Fitur bilingual ini dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal dalam bertransaksi digital, khususnya bagi pengguna yang lebih terbiasa menggunakan Bahasa Inggris, termasuk para ekspatriat, Warga Negara Asing (WNA), serta generasi muda urban yang kerap menggunakan bahasa internasional dalam kesehariannya. Inisiatif ini sekaligus memperkuat posisi BRImo sebagai aplikasi digital banking yang inklusif, modern, dan siap memenuhi kebutuhan nasabah dari berbagai latar belakang budaya dan bahasa.
Terkait dengan hal tersebut Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengatakan bahwa transformasi digital di BRI tidak hanya berfokus pada pengembangan fitur, namun juga pada aspek kemudahan dan inklusivitas. Dengan hadirnya layanan bilingual ini, BRI berharap BRImo dapat menjadi aplikasi digital banking yang makin adaptif terhadap kebutuhan nasabah dari berbagai latar belakang.
“Hadirnya BRImo dalam dua pilihan bahasa, kami ingin memastikan bahwa setiap nasabah dapat menggunakan layanan BRImo dengan lebih mudah dan nyaman," ujar Hendy.
Adapun, untuk mengganti bahasa di BRImo, pengguna cukup memilih ikon bahasa yang tersedia di halaman awal (welcome page) atau layar login aplikasi. Selain itu, pengaturan bahasa juga dapat diakses melalui menu “Pengaturan Akun” di dalam aplikasi.
Dengan lebih dari 100 fitur, super apps BRImo menjadi solusi untuk berbagai kebutuhan nasabah, mulai dari transaksi perbankan dasar, pembayaran tagihan, investasi, hingga layanan keuangan lainnya dalam satu aplikasi. BRImo juga mendukung transaksi lintas batas, memungkinkan nasabah untuk melakukan berbagai jenis transaksi secara praktis dan efisien.
Sebagaimana diketahui, sejalan dengan transformasi digital yang dijalankan, BRImo pun mencatat pertumbuhan yang signifikan. Tercatat, pada Triwulan I/2025, jumlah pengguna BRImo telah mencapai 40,28 juta, meningkat 20,26% dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara itu, dari sisi nilai transaksi, BRImo mencatatkan volume transaksi sebesar Rp1.599 triliun atau meningkat 27,79% yoy.
Selain mencatatkan pertumbuhan signifikan dalam jumlah pengguna dan transaksi, BRImo juga mendapatkan pengakuan luas sebagai super apps terbaik di Indonesia, yang tercermin dari raihan rating 4,7 baik di Google Play Store maupun App Store.
“Ke depan, BRI berkomitmen untuk terus mengembangkan BRImo dengan menghadirkan fitur-fitur baru guna meningkatkan kenyamanan dan keamanan, sehingga dapat memberikan layanan perbankan digital terbaik bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ungkap Hendy.
Adapun beberapa menu utama di BRImo yang kini sudah tersedia dalam versi bilingual antara lain:
1. Login
2. Homepage
3. Pengaturan Akun
4. Mutasi
5. Aktivitas
6. BRIZZI
7. BRIVA
8. Transfer (kecuali Transfer RTGS)
9. Top Up E-Wallet
10. Pulsa & Data
11. Setor/Tarik Tunai
12. Info Limit
Hadirnya fitur bilingual di BRImo menjadi bukti nyata bahwa inovasi teknologi yang diusung BRI tidak hanya berorientasi pada kecanggihan semata, tetapi juga berakar pada kepedulian terhadap kebutuhan dan kenyamanan nasabah. Di tengah era digitalisasi perbankan yang kian cepat dan kompetitif, BRI menegaskan bahwa pengalaman pengguna, terutama dalam hal aksesibilitas bahasa adalah elemen penting yang tidak bisa diabaikan.
Melalui fitur ini, BRImo tak sekadar tampil sebagai aplikasi transaksi keuangan, tetapi juga sebagai platform inklusif yang mampu menjangkau berbagai lapisan masyarakat, dari nasabah lokal hingga pengguna internasional. Dengan demikian, BRImo menempatkan diri sebagai solusi digital yang responsif, relevan, dan berorientasi pada kenyamanan personal di tengah lanskap perbankan yang semakin dinamis dan multikultural.
Editor : Chris
Artikel Terkait